Lampung Utara — Viral beredar video Ketua DPRD Kabupaten Lampung Utara (Lampura) M. Yusrizal bersama Komisi III Tesa Anggara, Netti Hastuti dan Heriyanto melakukan sidak pekerjaan jalan Kabupaten, yang menghubungkan Desa Subik dan Ogan Jaya Kecamatan Abung Tengah, Senin (6/1/2025), kemarin.
Terlihat para wakil rakyat tersebut memperlihatkan kondisi jalan yang baru tiga hari diserahterimakan, dan kondisinya mudah terkelupas dengan hanya menggunakan tangan.
M. Yusrizal mengaku mendapatkan informasi dari warga, dan langsung turun ke lokasi guna mengecek kondisi jalan hotmik dan rabat beton sepanjang 2,5 kilometer.
"Setelah kita tinjau ke lokasi sangat tidak sesuai, dimana diangkat pakai tangan aja langsung mengelupas aspalnya, kalau ada kendaraan berat gak sampai seminggu jalan sudah hancur kembali," kata Yusrizal, Selasa (7/1/2024).
Yusrizal menambahkan, pihaknya sangat prihatin dan akan segera memanggil pihak terkait guna menindaklanjuti pengerjaannya yang asal jadi.
"Jika tidak diindahkan, pihak yang bersangkutanakan berhadapan dengan kami," imbuh Yusrizal.
Sementara anggota Komisi III Tessa Anggara mengaku sangat kecewa dan prihatin atas pengerjaan jalan yang baru diserahkanterima.
"Saya putra asli dari kecamatan Abung Tengah kecewa, jalan puluhan tahun belum diperbaiki, giliran diperbaiki tidak sesuai dan dikerjakan dengan asal-asalan bisa diangkat dengan jari telunjuk saya," tegas Tessa.
Selain itu Netti Hastuti anggota DPRD Lampura juga mengecam bahwa realisasi perbaikan jalan ini butuh perjuangan dan harus dikerjakan dengan baik dan benar.
"Ini sangat mengecewakan pemerintah, dan masyarakat, dan ke depan hal seperti ini jangan terulang kembali, dan ini harus di tindaklanjuti dan di perbaiki," kata Netti. (*).
Post a Comment