Fadhil Hakim YHS, BBA, Tokoh Ormas PETIR, Meninggal




LAMPUNG, - Tokoh organisasi massa (ormas) Lampung, Fadhil Hakim YHS, BBA meninggal dunia. Ketua Pasukan Elit Inti Rakyat (PETIR) Lampung itu disemayamkan di rumah duka, Jl. Imam Bonjol, Gg Tegel Yohansyah, Kota Bandarlampung, Jumat (6/10/2023), pukul 07.00 WIB.

Pantauan Helo Indonesia Lampung, sejak pukul 08.00 WIB, jiran, kerabat, dan sahabat almarhum mengalir berdatangan ke rumah duka. Fadhil mengalami sakit darah tinggi dan meninggalkan empat anak dan istri Emi Gustia (SMAN 1 Angkatan '84).

Alumni Samanta Angkatan '82 cukup eksis membina PETIR. Kegiatan ormas yang didirikan Fadhil mulai dari kegiatan sosial, bantuan dan penyuluhan hukum serta kegiatan antinarkoba, hingga memberdayakan ekonomi rakyat.

Dia sempat melepas kepemimpinannya karena ikut kontestasi Pilbup Pesawaran 2014. Tahun 2018, Fadhil, kembali memimpin organisasinya. Pesannya kala itu,"PETIR yang saya pimpin akan berbeda dari sebelumnya, tidak ada lagi narkoba, debt collector, atau menjadi bodyguard."

Ir. Hilal Rasyad, Dewi Safitri, dan teman-teman istri Fadhil, alumni SMAN 1 Angkatan '84, Kota Bandarlampung yang ikut melayat mengucapkan duka cita atas kepulangan almarhum.

Post a Comment

Previous Post Next Post