SD Negeri 2 Segala Mider Bandar Lampung Siap Mulai Tahun Ajaran Baru 2023-2024

Bandar Lampung  : Memasuki tahun ajaran baru Sekolah Dasar Negeri 2 Segala Mider Bandar Lampung dipastikan akan memiliki 59 Orang peserta didik baru.




Kepala sekolah mengatakan, penerimaan peserta didik baru yang sudah selesai dilaksanakan dan 59 Siswa siswi telah terdaftar sebagai peserta didik yang akan mulai bersekolah pada Senin 17 Juli 2023

“Total keseluruhan anak-anak disini ada 226 Orang dan untuk tahun ini kami mendapatkan peserta didik baru sebanyak 59 orang, sistem PPDB kami adakan secara online dengan zonasi wilayah terdekat ” Kata Kepala SD Negeri 2 Segala Mider, Maulidin Hadri, saat bertemu dengan Lampung monitor, Rabu (12/7/2023).

Kepala Sekolah menambahkan, SD Negeri 2 Segala Mider memiliki 17 orang guru dan tenaga kemanan

“Untuk Pengamanan ada Security yang setiap hari di sekolah yang bertugas mengawasi siswa dan Siswi yang ada di lingkungan Sekolah, kami juga memiliki 17 orang tenaga pengajar dan untuk menjaga proses belajar mengajar berjalan baik kami juga selalu menjalin hubungan baik dengan Dinas dan Wali Murid “Ujarnya.

Post a Comment

Previous Post Next Post