Politisi PDI Perjuangan Ini Justru Undang Prabowo ke Acara Marganya, Kok Bukan Ganjar Ya?



Jakarta - Ketua Umum (Ketum) Punguan Simbolon dohot Baruna se-Indonesia (PSBI) Effendi Simbolon mengundang Menteri Pertahanan Prabowo Subianto di acara Rakernas PSBI. Politisi PDI Perjuangan yang juga anggota Komisi I DPR RI tersebut punya alasan.

Effendi menyebut organisasi PSBI merapatkan unsur pertahanan dari kalangan masyarakat.

"Kami memutuskan untuk mengundang Menhan RI Bapak Prabowo Subianto untuk memberikan pencerahan," kata Effendi kepada wartawan di Hotel Arya Duta, Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (7/7/2023).

Menurut Effendi, pandangan dari Prabowo dinantikan untuk pertahanan Indonesia ke depan. Ia menyinggung ke depannya Indonesia membutuhkan pemimpin yang bisa melanjutkan keberlangsungan pemerintahan Presiden Jokowi.

"Kami, sekali lagi adalah organisasi kemasyarakatan yang apolitik, yang aniaga, biarlah kami hanya menjadi bagian yang pendengar dan semua tadi mendengar dan bahkan beliau kelihatannya ingin menyampaikan lagi, tadi menyampaikan ke saya, saya akan waktu lagi begitu," sambungnya.

Effendi mengatakan bisa saja di agenda selanjutnya akan menghadirkan sosok pemimpin yang lain. Ia terbuka jika forum yang dilakukan berbasis politik.

"Nanti kita juga akan mengundang kalau itu forumnya sudah forum politik ya, kita akan mengundang tokoh-tokoh yang punya agenda apakah Pak Surya Paloh dengan Pak Anies Baswedan, dan Mas Ganjar juga, dan para tokoh-tokoh yang punya tanggung jawab penuh untuk mengusung, mencalonkan siapa yang akan dipilih oleh bangsa ini," pungkasnya.

Prabowo Subianto diketahui menghadiri acara PSBI yang dipimpin Ketum PSBI Effendi Simbolon. Prabowo mengatakan Effendi merupakan kawan lamanya yang suka memberikan kritik di Komisi I DPR RI.

"Jadi karena yang undang itu namanya Effendi Simbolon, ini dibilang kawan ya kawan, tapi di Komisi I ini termasuk paling galak ini," kata Prabowo disambut gelak tawa peserta Rakernas PSBI.

Prabowo menyebut saat melakukan rapat Kementerian Pertahanan dengan Komisi I kerap khawatir dengan kehadiran Effendi. Effendi dinilai sebagai sosok yang kritis dengan program Kemhan.

"Saya juga kalau masuk ruangan Komisi I yang saya stres karena lihat ada Effendi aja. Tapi itu lah seorang wakil rakyat yang benar, wakil rakyat ya harus kritis, harus tajam, wakil rakyat harus berani, tapi jangan galak-galak Pak," sambung diramaikan tawa peserta Rakenas PSBI.

Mengaku Punya Hubungan

Prabowo dalam acara tersebut mengaku punya hubungan emosional khusus dengan marga Simbolon.


"Saya punya banyak hubungan emosional dengan marga Simbolon ini. Jadi kawan-kawan saya dulu di tentara, berpuluh tahun menjadi teman saya dalam perjuangan hadir di sini," kata Prabowo.

Kawan-kawan yang dimaksud Prabowo juga hadir dalam agenda tersebut, antara lain Mahidin Simbolon, Romulo Simbolon hingga Ketua Umum PSBI sekaligus Anggota Komisi I DPR, Effendi Simbolon.

"Saya kira juga hubungannya sudah cukup lama, enggak usah saya sebut lah hubungan orang tua saya dengan tokoh-tokoh dari marga Simbolon," tuturnya.

Selain itu, sosok yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Partai Gerindra itu menyebut kehadirannya dalam forum milik PSBI merupakan bagian dari hubungan emosionalnya dengan marga Simbolon.

"Saya juga agak kaget karena undangan ini baru dua hari lalu, biasanya acara saya (undangannya) dua minggu sebelumnya, tapi karena ini Simbolon," ujar Prabowo. (*)

Post a Comment

Previous Post Next Post