Kondisi Hujan Wali Kota Bandar Lampung Tutup MTQ, Eva Dwiana : Target Juara Umum MTQ Lampung






BANDAR LAMPUNG - Meskipun dalam keadaan diguyur hujan, tidak menghalangi Wali Kota Bandar Lampung untuk menutup resmi acara MTQ ke-52 tingkat Bandar Lampung yang diselenggarakan pada 5-8 Mei 2023 di Stadion Mini Kalpataru, Kemiling, Bandar Lampung, Senin (8/5/2023) malam.


Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana mengapresiasi antusias dari para peserta MTQ.

"Meskipun hujan, tetapi antusias masing-masing kecamatan sangat luar biasa. Diikuti sebanyak 414 peserta dan 2500 ofisial dari 20 Kecamatan se-Kota Bandar Lampung," katanya.

Wali Kota Bandar Lampung mengungkapkan, MTQ yang dilaksanakan ini merupakan persiapan untuk MTQ ke 50 tingkat provinsi.

"Kegiatan ini adalah upaya persiapan matang pada MTQ Provinsi mendatang, kemarin pada MTQ Provinsi sebelumnya khan juara didapat kabupaten lain, berharap tahun ini Bandar Lampung yang mendapat juara," harapnya.

Selain itu, Eva Dwiana menjelaskan pemenang lomba dalam MTQ ke-52 Bandar Lampung saat ini dilakukan pembinaan guna mematangkan persiapan MTQ ke 50 tingkat provinsi.

"Akan dilakukan pembinaan untuk mematangkan kesiapan menuju MTQ tingkat provinsi. Nantinya Bandar Lampung akan menjadi tuan rumah MTQ provinsi mendatang," tutupnya.

Diketahui, dalam MTQ Bandar Lampung tersebut yang menjadi juara yaitu Kecamatan Kemiling. (***)

Post a Comment

Previous Post Next Post