BANDAR LAMPUNG - Direktorat Pamobvit Polda Lampung, membagikan ratusan paket sembako kepada masyarakat yang terdampak Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 di Kota Bandarlampung, Sabtu (24/7).
Wadir Pamobvit, AKBP. Joko Bintoro mengatakan: Kegiatan kali ini merupakan gabungan fungsi Baharkam Polda Lampung yaitu Ditpamobvit, Ditsabhara, Ditpolairud, dan Ditbinmas. "Pembagian sembako ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat Kota Bandarlampung," kata Joko.
Menurutnya, selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4, banyak masyarakat khususnya di Kota Bandarlampung yang terdampak dan tidak sedikit yang terpaksa berhenti sementara dari pekerjaannya (usaha). "Sasaran dari pembagian ratusan paket sembako ini adalah masyarakat yang memang membutuhkan dan terdampak PPKM level 4," ujarnya.
Dalam hal ini, lanjut Joko, ia berharap bantuan yang diberikan bisa sedikit membantu masyarakat yang terdampak PPKM level 4. "Semoga bantuan sosial ini, dapat meringankan beban kebutuhan hidup masyarakat selama PPKM level 4 di Kota Bandarlampung," ungkapnya.
Post a Comment