Tim Gugus Tugas Covid 19 Way Kanan Semprotkan Desinfektan


Way Kanan, UNDERCOVER - Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Way Kanan hadiri Upacara Pelepasan Tim Penyemprotan Desinfektan, Bertempat di Islamic Center KM 5 Kelurahan Blambangan Umpu, Senin (08/03/2021).


Pemda yang bekerjasama dengan Kodim 0427 / WK dan Polres Way Kanan itu, melakukan penyemprotan sepanjang jalan Protokol berawal dari Mako Polres Way Kanan menuju Islamic Center, Bundaran Ryacudu sampai dengan Stasiun Blambangan Umpu kemudian Komplek Perkantoran Pemda Way Kanan.




Selain melakukan Penyemprotan desinfektan dengan menggunakan mobil air milik Polres Way Kanan, mobil Pemadam Kebakaran dan mobil tangki milik BPBD Way Kanan, pada kegiatan tersebut juga dilakukan himbauan serta pemantauan masyarakat demi memutus rantai penyebaran covid 19 di Way Kanan khususnya.



Wan Ajo Melaporkan.




Post a Comment

Previous Post Next Post